MADRID – Siapa bilang suasana hati Cristiano Ronaldo sudah kembali sedia kala di Real Madrid? Nyatanya bahkan mega bintang asal Portugal itu mengaku rindu dengan atmosfer Old Trafford – kandang Manchester United dan terutama, polesan tangan dingin Sir Alex Ferguson.
Semenjak balada sendu Ronaldo di awal-awal musim yang sempat mengaku tak bahagia, tak ada yang tahu perkembangan perasaan pemain flamboyan itu. Bahkan ketika Ronaldo tak melakukan selebrasi gol, media-media Spanyol terpancing untuk memberitakan soal masa depannya. Ada yang mengatakan dia ingin hengkang dan ada pula yang memprediksikan Ronaldo ingin kembali berseragam United.
Dalam suatu kesempatan, Ronaldo tak segan melayangkan rasa kangennya dengan Opa Fergie, yang selama ini dianggap Ayah bagi Ronaldo dalam urusan olah bola di lapangan hijau. Sampai saat ini pun, mantan kekasih Alice Goodwin dan Gemma Atkinson itu mengaku masih menjalin kontak dengan gaffer gaek tersebut.
“Saya sangat merindukannaya (Ferguson) karena saya punya hubungan yang luar biasa dengannya,” beber Ronaldo, sebagaimana disadur SportingReview, Sabtu (17/11/2012).
“Dia pribadi yang fantastis, pria yang sangat humanis. Dia mengajari saya banyak hal. Seperti yang pernah saya katakan sebelumnya, dia bagaikan seorang Ayah buat saya dalam hal sepakbola,” lanjutnya.
Banyak hal yang bisa diingat Ronaldo ketika masih dipoles Sir Alex selama enam tahun bersama Setan Merah. Yang paling dikenangnya adalah kerasnya karakter Sir Alex terhadap para pemainnya yang tentunya untuk ‘kemaslahatan’ bersama.
“Dia pelatih yang sangat tangguh. Tapi kadang saya berpikir bahwa dia tak bisa seperti itu lagi, mengingat usianya yang sudah 70 tahun. Sifat kerasnya sudah tak baik lagi untuk jantungnya,” sambung Ronaldo.
“Tapi saya melihat sifatnya masih tangguh dan kuat. Saya ingat ketika pertama kali melihatnya, hati dan kemauannya keras dan itu ditularkannya pada saya dan pemain lain,” tandas bintang kelahiran Funchal, 27 tahun silam itu.
sumber : http://bola.okezone.com/read/2012/11/17/46/719433/ronaldo-kangen-opa-fergie
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar